Senin, 02 Desember 2013

Deskripsi Keindahan Tanah Lot


Keindahan Tanah Lot

https://encrypted-tbn2.gstatic.com/images?q=tbn:ANd9GcQfSWLy445dHgxKJfcIYObmhSPY1OJIiOWhTcYMsoMoKV-WJhrg7uYZky4
**Saat surut**
https://encrypted-tbn2.gstatic.com/images?q=tbn:ANd9GcQBer7GZ8Pl1Q7SBNzxSyStJKzl8-PEMfs1XfcGy2ANrxsrZdKQ21N8ljk
**Saat pasang**

Tanah Lot adalah salah satu objek wisata terkenal di Bali yang terletak di Desa Braban, Kecamatan Kediri , Kabupaten Tabanan. Kira-kira 30 menit dari Denpasar. Di Tanah lot terdapat dua pura, yang satu terletak di atas bongkahan batu besar yang berada sekita 100 meter dari bibir pantai. Apabila air sedang pasang pura ini akan terlihat dikelilingi air laut dan satunya lagi berada disebelah utara Pura Tanah Lot dimana pura ini terletak diatas tebing dan menjorok ke laut. Pura Tanah Lot merupakan bagian dari Pura Dang Kahyangan dan juga merupakan pura laut tempat pemujaan Dewa penjaga laut.
Tanah Lot berasal dari dua kata yaitu tanah dan laut. Tanah yang diartikan sebagai karang seperti pulau kecil (gili), sedangkan Lot atau lod berarti laut. Tetapi karena suatu pengucapan yang dianggap terlalu panjang dan tidak efektif maka disingkat dengan tanah lot. Jadi Tanah Lot adalah pulau kecil yang terapung di laut dan diatasnya terdapat pura. Apabila air laut pasang, maka pura ini akan dikelilingi oleh air sehingga tampak benar-benar berada di tengah laut. Apabila ingin menjelajahi keindahan pura, ada baiknya untuk datang pada sore hari sebab biasanya air laut sedang surut. Sementara pada pagi hari, air laut kerap kali pasang sehingga wisatawan tidak bisa mencapai pelataran pura. Namun apabila sedang bulan purnama, pada sore hari pun air laut biasanya tetap pasang.
Para pelancong yang berkunjung ke pura Tanah Lot hanya diperbolehkan memasuki pelataran pura. Apalagi bagi wanita yang sedang haid/datang bulan dilarang untuk memasuki pura.Hal ini karena tempat tersebut dianggap keramat, sehingga tidak setiap orang boleh menjamah ruang pemujaan di dalamnya. Selain pura, ada daya tarik lain di tempat ini yaitu sumber air tawar, ular suci, dan juga keindahan alam seperti sunset. Sumber air tawar yang disebut Tirta Pabersihan ini merupakan air suci yang dikeramatkan. Sumber air tawar ini berada ditengah deburan air laut yang asin yang dapat digunakan oleh para pengunjung maupun umat Hindu untuk menyucikan diri. Daya tarik lainnya adalah ular suci yang menurut cerita merupakan ciptaan Dang Hyang Nirartha sebagai ular penjaga pura. Setiap orang dapat melihat atau memegang ular ini sambil meletakkan uang receh atau koin. Meskipun termasuk ular beracun, tetapi ular tersebut tidak berbahaya. Secara ilmiah ular ini termasuk jenis ular laut yang mempunyai ciri-ciri berekor pipih, memiliki warna hitam berbelang kuning dan mempunyai racun tiga kali lebih kuat dari ular kobra. Tetapi karena pada umumnya ular laut sangat pasif sehingga tidak berbahaya. Apabila beruntung, wisatawan dapat menyaksikan ritual Odalan atau hari jadi Pura Tanah Lot yang diperingati setiap 120 hari sekali.
Di tanah Lot, tempat ibadahnya terdiri dari 5 bangunan pura dengan 3 bangunan candi yang terkenal. Berada dibagian utara yang digunakan untuk menyembah Dang Hyang Nirartha. Ketiga  bangunan candi tersebut adalah candi Batu Bolong, candi Batumejan dan candi Enjung Galuh Bait. Untuk dapat membedakan status candi di Tanah Lot, maka dapat diketahui dari sejarah candi, fungsi candi, dan urutan pemujaan pada saat upacara diadakan.
Tanah Lot terkenal dengan pemandangannya yang indah, bila cuaca baik kita dapat melihat matahari tenggelam (sunset) yang sangat indah ketika Sang Surya tenggelam di kaki cakrawala.Sungguh pemandangan yang  dapat membuat mata tak berkedip sejenak. Selain itu dijalan menuju pantai tanah Lot banyak dijumpai penunjang pariwisata seperti hotel, restaurant, art shop, dan lain-lain. Waktu yang baik untuk berkunjung ke sana  adalah pukul 16:00, jadi kita dapat melihat-lihat pemandangan dengan tebing curam, pura Tanah Lot yang mengagumkan, dan pemandangan pantai sambil menunggu sunset. Selain itu, wisatawan juga dapat menikmati event wisata bertajuk Tanah Lot Spektacular. Berbagai macam perlombaan dan seni pertunjukan diadakan dalam event ini, diantaranya lomba lari 10 kilometer, lomba layanag-layang, pertunjukan tari kecak kolosal, serta okokan dan tektekan kolosal. Di sana juga terdapat Surya Mandala, yaitu sebuah tempat yang tepat untuk pagelaran seni, pameran, konferensi, dan tentunya dapat pula untuk menikmati pemandangan dan bersantai. Di sini digelar pagelaran kesenian tari kecak setiap hari.















Deskripsi " Keindahan Tanah Lot"

Tugas Keterampilan Menulis 1
http://elearning.undwi.ac.id/file.php/1/logo_undwi.png
Oleh:
Ni Made Eva Yuliantari
3A

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Program Studi Bahasa,Sastra Indonesia dan Daerah
Universitas dwijendra Denpasar
2013

2 komentar: